ASEAN mementingkan hak asasi manusia (HAM)

(VOVworld) – Dari 29 Januari sampai 2 Februari, Komite Hak Asasi Manusia (HAM) antar-Pemerintah ASEAN (AICHAR) mengadakan sidang ke-11 yang sekaligus merupakan sidang pertama masa bakti baru 2013-2015 di Brunei Darusalam. 

ASEAN mementingkan hak asasi manusia (HAM) - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: internet)

Komunike pers yang dikeluarkan Badan Sekretariat ASEAN memberitahukan bahwa AICHAR 11 berfokus membahas, meninjau dan mempertimbangkan laju pelaksanaan semua program dan aktivitas prioritas dari AICHAR, termasuk kemajuan dari semua penelitian spesialis tentang “Tanggung jawab sosial dari badan usaha dan HAM”, “Migrasi dan HAM”, bersamaan itu membahas secara luas tentang pelaksanaan Deklarasi tentang HAM ASEAN (AHDR) yang diesahkan pada akhir 2012 di Kamboja. 

AICHAR 11 sepakat memberikan prioritas utama kepada usaha sosialisasi AHRD – satu deklarasi yang bersifat kunci dari ASEAN, menurut itu akan menerbitkan semua hasil cetakan tentang AHRD, Deklarasi Phnom Penh tentang pengesahan AHRD di bawah bentuk buku kecil dan menterjemahkan semua isinya ke dalam bahasa negara-negara anggota ASEAN./.

Komentar

Yang lain