Asuransi Sosial Vietnam Targetkan akan Capai 35,2 Persen Jumlah Tenaga Kerja Ikuti Asuransi Sosial pada 2021

(VOVWORLD) - Asuransi Sosial Vietnam, pada 2021, menargetkan akan mencapai 35,2 persen jumlah tenaga kerja untuk ikut serta pada asuransi sosial, termasuk asuransi wajib dan asuransi sukarela. Demikian informasi yang dikeluarkan pada konferensi pemberian informasi tematik tentang asuransi sosial dan asuransi kesehatan 2021 pada Kamis (14/1), di Kota Ha Noi.

Asuransi Sosial Vietnam Targetkan akan Capai 35,2 Persen Jumlah Tenaga Kerja Ikuti Asuransi Sosial pada 2021 - ảnh 1Panorama konferensi tersebut (Foto: laodong.vn)

Tentang solusi-solusi yang konkret bagi target tersebut, Asuransi Sosial Vietnam melaksanakan 6 solusi titik berat untuk mengembangkan jumlah peserta asuransi, terus berkoordinasi dengan instansi-instansi terkait untuk mengusulkan pemberian bantuan tambahan selain peraturan dalam APBN kepada kaum miskin, pelajar, mahasiswa, kepala keluarga yang bekerja di bidang pertanian, kehutanan, dan perikanan. Di samping itu, Asuransi Sosial Vietnam juga fokus memeriksa dan mengklasifikasikan obyek potensial menurut kelompok karier, gender, usia, daerah, dan sebagainya untuk meningkatkan jumlah peserta asuransi sosial serta asuransi kesehatan.

Komentar

Yang lain