Ayatollah Agung Iran, Ali Khamenei mendukung perundingan nuklir dengan Kelompok P5+1

         (VOVworld) – Pada Minggu (3 November), pemimpin spiritual Iran, Ayatollah Agung Ali Khamenei menyatakan dukungannya terhadap perundingan mendatang antara Iran dan Kelompok P5+1 (yang terdiri dari Inggris, Amerika Serikat, Rusia, Perancis, Tiongkok plus Jerman) tentang program nuklir negara ini. Akan tetapi, dia merasa tidak begitu optimis tentang perundingan ini.

Ayatollah Agung Iran, Ali Khamenei mendukung perundingan nuklir dengan Kelompok P5+1 - ảnh 1
Ayatollah Agung Iran, Ali Khamenei
(Foto: vov.vn)


           Perundingan antara Iran dan Kelompok P5+1 yang akan berlangsung dari 7 sampai 8 November di Swiss merupakan perundingan ke-2 sejak Presiden Hassan Rouhani dilantik pada Agustus lalu. Perundingan ini bertujuan mengekang aktivitas-aktivitas nuklir Iran yang sensitif, dan komunitas akan melonggarkan sanksi-sanksi terhadap Iran./.

Komentar

Yang lain