Babak final dan penyampaian sayembara mengarang dengan tema: “Kaum muda belajar dan bertindak sesuai dengan keteladanan moral Ho Chi Minh” tahun 2016

Babak final dan penyampaian sayembara mengarang dengan tema: “Kaum muda belajar dan bertindak sesuai dengan keteladanan moral Ho Chi Minh” tahun 2016 - ảnh 1
Penyampaian hadiah sayembara mengarang ini
(Foto: tienphong.vn)
(VOVworld) – Selama 3 bulan menjalankan kompetisi, pada Sabtu pagi (11/6) di kota Ho Chi Minh (Vietnam Selatan), ada 36 kontestan yang terkemuka telah memasuki babak final sayembara mengarang: “Kaum muda belajar dan bertindak sesuai dengan keteladanan moral Ho Chi Minh” tahun 2015-2016. Hasilnya ialah hadiah pertama perseorangan dalam bagian esai direbut saudara Nguyen Hung Phong, guru Sekolah Dasar B Vinh Khanh, kecamatan Vinh Trach, kabupaten Thoai Son, provinsi An Giang; Hadiah perseorangan nasional direbut oleh Huynh Thanh Than, pelajar Sekolah Menengah Atas Tran Binh Trong di kota Nha Trang, provinsi Khanh Hoa. Perguruan Tinggi Nguyen Tat Thanh (nama asli dari Presiden Ho Chi Minh) di kota Ho Chi Minh merebut Hadiah pertama untuk kolektif. Sayembara ini diselenggarakan sejak akhir Maret lalu dan telah menyerap partisipasi dari kira-kira 340.000 peserta, lebih tinggi 4 kali lipat terbanding dengan tahun 2015 dan 10 kali lipat terbanding dengan sayembara pertama yang diselenggarakan pada 2013.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain