Badan usaha Eropa merasa optimis ketika melakukan bisnis di Vietnam

(VOVWORLD) - Hasil survei indeks lingkungan bisnis  (BIC) Triwulan III-2018 yang diumumkan oleh Asosiasi Badan Usaha Eropa di Vietnam (EuroCham) menunjukkan optimisme dari para pemimpin badan-badan usaha di kawasan ini tentang aktivitas bisnis di Vietnam pada bulan-bulan akhir tahun ini.

Menurut itu, ada 97% jumlah badan usaha yang terus mempertahankan atau meningkatkan taraf investasi di Vietnam.

Badan usaha Eropa merasa optimis ketika melakukan bisnis di Vietnam - ảnh 1Ilustrasi (Sumber: enternew.vn) 

Indeks BIC dari EuroCham triwulan III mencapai 81 point, taraf tinggi ke-2 sejak akhir tahun 2016. Tentang situasi bisnis, 67% jumlah badan usaha anggota EroCham memberikan umpan balik bisnis di taraf “sangat baik” dan “baik”. Menurut EuroCham, hal ini terus menunjukkan bahwa Vietnam punya lingkungan bisnis yang positif bagi badan-badan usaha Eropa untuk berkembang.

Tentang prospek dan prakiraan situasi bisnis sampai akhir tahun 2018, para pemimpin badan usaha Eropa tetap  merasa optimis dengan lebih dari 70% umpan balik yang “baik” dan “sangat baik”. Di antaranya, lebih dari separo jumlah badan usaha beserta survei yang turut melakukan survei tersebut  memberitahukan akan meningkatkan sumber tenaga kerja-nya dalam triwulan IV/2018.

Menurut Nicolas Audier, Ketua Bersama EroCham, hasil indeks BIC terkini justru merupakan satu bukti dari kepercayaan yang diberikan oleh badan-badan usaha Eropa terhadap lingkungan perdagangan dan investasi di Vietnam. Badan-badan usaha anggota EuroCham terus merasa optimis melalui rencana-rencana di bidang investasi dan pengembangan sumber tenaga kerja.

Komentar

Yang lain