Badan usaha Uni Eropa tetap memberikan respon positif terhadap lingkungan bisnis di Vietnam

(VOVworld) – Hasil survei tentang indeks lingkungan bisnis (BCI) triwulan 2 tahun 2016 yang diumumkan Eurocham menunjukkan bahwa badan-badan usaha Eropa tetap memberikan respon positif terhadap lingkungan bisnis di Vietnam. Menurut itu, sebagian besar badan usaha Eropa berpendapat bahwa ekonomi makro Vietnam akan terus stabil, dengan 56,3% jumlah badan usaha memberikan jawaban “stabil dan menjadi baik” dan hanya ada 9,4% badan usaha peserta survei memprediksi bahwa ekonomi makro akan merosot.


Badan usaha Uni Eropa tetap memberikan respon positif terhadap lingkungan bisnis di Vietnam - ảnh 1
Usaha produksi pakaian di Vietnam
(Foto: VNA)


Juga menurut EuroCham, kira-kira 49% badan ushaa yang disurvei kali ini memprediksikan bahwa jumlah pesanan atau omzet mereka akan naik sedikit pada triwulan berikutnya. 15,6% diantaranya bahkan lebih optimis lagi dan menantikan satu peningkatan yang berarti dalam hal omzet pada triwulan berikutnya. Oleh karena itu, ketika ditanya tentang rencana investasi dan pengembangan jumlah personalia, badan-badan usaha Eropa memberikan respon yang sangat positif dan konsekwen dalam hal omzet dan jumlah pesanan.

Komentar

Yang lain