Berbagi pengalaman internasional tentang organisasi dan aktivitas Parlemen

(VOVworld) – Lokakarya internasional dengan tema “Organisasi dan aktivitas Parlemen-pengalaman Vietnam dan internasional” diadakan pada Kamis (24 April) di kota Ho Chi Minh dengan partisipasi para pakar dan wakil Parlemen negara-negara Vietnam, Laos, Kamboja, Myanmar, Kanada, Perancis dan Jerman.

Berbagi pengalaman internasional tentang organisasi dan aktivitas Parlemen - ảnh 1
Satu persidangan Majelis Nasional Vietnam angkatan ke-13 (Ilustrasi)
(Foto: vov.vn)

Ini merupakan forum dimana para anggota Parlemen, para pembuat kebijakan, para pakar Vietnam dan internasional bisa berbahas tentang organisasi dan aktivitas dari pola-pola parlemen di dunia. Melalui itu, para utusan Vietnam mengeluarkan usulan dan rekomendasi untuk menyempurnakan ketentuan-ketentuan dalam Rancangan Undang-Undang mengenai penggorganisasian Parlemen (amandemen) untuk disampaikan kepada Majelis Nasional Vietnam guna mengumpulkan pendapat pada persidangan ke-7 mendatang. Lokakarya tersebut berakhir pada Jumat (25 April)./.

Komentar

Yang lain