BMI Research merasa optimis tentang prospek ekonomi Vietnam

(VOVworld) – Pusat penelitian BMI Research dari Grup Informasi Jasa Keuangan Global “Fitch Group” (Amerika Serikat) menganggap: Prospek ekonomi Vietnam pada bulan-bulan akhir tahun 2015 menunjukkan tanda-tanda positif dan GDP Vietnam bisa mencapai 6,4% pada tahun 2015. Laporan yang baru diumumkan BIM Research tersebut memberitahukan bahwa organisasi ini tetap mempertahankan “pandangan positif” tentang perekonomian Vietnam karena prospek arus modal investasi langsung asing (FDI).

BMI Research merasa optimis tentang prospek ekonomi Vietnam - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: baomoi.com)

BMI menganggap bahwa cabang produksi Vietnam akan terus menjadi tenaga pendorong untuk pertumbuhan pada triwulan-triwulan mendatang. Selain itu, Vietnam juga punya potensi besar dalam cabang pembangunan dan properti. Pelonggaran ketentuan-ketentuan tentang kepemilikan harta benda untuk orang asing, yang menjadi efektif pada Juli 2015, akan memungkinkan para investor asing ikut serta secara lebih mendalam pada pasar pertanahan dan perumahan di Vietnam.

Tentang arus modal FID, BMI Research menganggap bahwa upaya-upaya Vietnam dalam memperkokoh kestabilan perekonomian makro dan mendorong kuat peseronisasi badan-badan usaha milik Negara akan membantu Vietnam menyerap lagi arus modal FDI pada triwulan-triwulan mendatang, dari situ akan mendorong pertumbuhan investasi umum domestik tetap (GFCF). Dengan kecenderungan sekarang, tarap pertumbuhan GFCF bisa mencapai 12% pada tahun 2015, terbanding dengan tarap 9,5% pada tahun 2014.

Komentar

Yang lain