Denmark memberikan bantuan keuangan dan bekerjasama mengembangkan ekonomi swasta di Vietnam

(VOVworld) – “Bantuan keuangan, kerjasama perkembangan badan usaha di Vietnam” merupakan tema lokakarya yang diadakan pada Jumat (8 Agustus) di kota Da Nang (Vietnam Tengah). Pada lokakarya ini, wakil Kedutaan Besar Denmark di Vietnam memperkenalkan dua program bantuan yang diberikan negara ini kepada Vietnam pada waktu mendatang, memberikan bantuan perkreditan untuk mengembangkan sektor ekonomi swasta di Vietnam Tengah.

Denmark memberikan bantuan keuangan dan bekerjasama mengembangkan ekonomi swasta di Vietnam - ảnh 1
Lokakarya ini
(Foto: baodientu.chinhphu.vn)

Christian Brix Moller, Wakil Duta Besar Denmark di Vietnam, memberitahukan bahwa Denmark mempunyai keunggulan-keunggulan sendiri untuk membantu badan usaha Vietnam berkembang lebih lanjut lagi. Sekarang, Denmark ingin berfokus melakukan investasi pada badan usaha swasta di kota Da Nang dan provinsi-provinsi di Vietnam Tengah karena tempat-tempat ini punya lingkungan bisnis yang kondusif dan dinamis.

Denmark merupakan salah satu diantara negara-negara yang cepat menggelarkan program kerjasama investasi pada Vietnam. Sampai sekarang, program bantuan badan usaha dari Denmark telah mengucurkan modal pinjaman tanpa suku bunga atau dengan suku bunga rendah sebanyak kira-kira 100 juta dolar Amerika Serikat kepada 10 proyek di Vietnam./. 

Berita Terkait

Komentar

Yang lain