Deputi PM, Menlu Vietnam, Pham Binh Minh Adakan Pembicaraan Telepon dengan Menlu Singapura, Vivian Balakrishnan

(VOVWORLD) - Deputi Perdana Menteri, Menteri Luar Negeri (Menlu) Vietnam, Pham Binh Minh, pada 4/3, mengadakan pembicaraan telepon dengan sejawatnya dari Singapura, Menlu Vivian Balakrishnan untuk membahas hubungan bilateral dan masalah-masalah regional dan internasional yang menjadi minat bersama.
Deputi PM, Menlu Vietnam, Pham Binh Minh Adakan Pembicaraan Telepon dengan Menlu Singapura, Vivian Balakrishnan - ảnh 1Deputi PM, Menlu Vietnam, Pham Binh Minh (Foto: Lam Khanh/VNA)

Kedua Menlu membahas langkah-langkah memperhebat perdagangan, mendorong pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19, membuka pintu dan menciptakan syarat yang kondusif dalam berpergian, rencana vaksinasi serta kemungkinan menggunakan paspor vaksin.

Kedua pihak  juga membahas beberapa masalah regional dan internasional yang menjadi minat bersama, di antaranya masalah Myanmar, bersama-sama menginginkan agar situasi di Myanmar cepat distabilkan demi perdamaian dan kerja sama di kawasan, menyumbangkan kerja sama serta peran dan prestise ASEAN, sepakat bersama-sama terus ikut serta pada upaya-upaya bersama ASEAN untuk mengusahakan solusi bagi masalah Myanmar.

Komentar

Yang lain