Deputi PM Vu Duc Dam menghadiri Kongres ke-5 Asosiasi Penyuluhan Belajar Vietnam

(VOVworld) - Ketika berbicara di depan Kongres ke-5 Asosiasi Penyuluhan Belajar Vietnam masa bakti 2016-2021, pada Kamis pagi (22 September), Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Vu Duc Dam memberikan apresiasi  terhadap hasil-hasil yang telah dicapai oleh Asosiasi Penyuluhan Belajar Vietnam selama 20 tahun ini, keberhasilan permulaan tentang pembangunan pola belajar di tingkat kecamatan. Sampai sekarang, di seluruh Vietnam, ada lebih dari 11 000 pusat belajar yang beraktivitas, turut melakukan  pemberantasan buta huruf di daerah pelosok dan daerah terpencil, memenuhi kebutuhan belajar kejuruan jangka pendek untuk ratusan ribu pekerja. Deputi PM Vu Duc Dam meminta kepada Asosiasi Penyuluhan BelajarVietnam supaya terus menggelarkan dan melancarkan gerakan pembangunan masyarakat belajar dan cepat merekomendasikan kebijakan-kebijakan investasi, menyempurnakan pusat belajar di kalangan masyarakat, pola warga negara belajar  dan kota belajar.



Deputi PM Vu Duc Dam menghadiri Kongres ke-5 Asosiasi Penyuluhan Belajar Vietnam - ảnh 1
Deputi PM Vu Duc Dam  berbicara di depan Kongres tersebut.
(Foto: dantri.com.vn)

Pada tahap 2016-2021, Asosiasi Penyuluhan Belajar Vietnam telah menetapkan 10 tugas, diantaranya terus melancarkan gerakan kompetisi belajar seumur hidup, memperhebat gerakan: “Belajar dan bertindak sesuai dengan keteladanan moral Presiden Ho Chi Minh”.



Komentar

Yang lain