DPR AS mengesahkan RUU tentang memperkuat sanksi terhadap RDR Korea

(VOVworld) - Dengan jumlah suara yang hampir mutlak 418/2, DPR Amerikat Serikat (AS) telah mengesahkan Rancangan Udang-Udang (RUU) dengan nama “UU memperkuat sanksi-sanksi” untuk memperluas sanksi-sanksi  ekonomi terhadap Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDR Korea) yang bersangkutan dengan program nuklir negara ini.


DPR AS mengesahkan RUU tentang memperkuat sanksi terhadap RDR Korea - ảnh 1
DPR AS mengesahkan RUU tentang memperkuat sanksi terhadap RDR Korea
(Foto : Reuters)

Gerak gerik tersebut berlangsung hanya beberapa hari setelah Pyong Yang menyatakan melakukan secara sukses uji bom hydrogen (atau bom H). Sebelumnya, AS telah menyatakan akan memberikan reaksi yang setimpal terhadap semua tindakan provokatif dari negara ini dan setelah AS, Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) juga mengajukan pernyataan yang sama. Pengesahan RUU tersebut telah mendapat dukungan para legislator dari dua Partai Demokrat dan Republik.

Komentar

Yang lain