Eropa memperingatkan kaum teroris akan menggunakan senjata pembasmi dan teknologi tinggi

(VOVworld) – Organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS) sedang berusaha memiliki senjata nuklir, senjata biologi dan senjata pembasmi yang lain untuk melaksanakan serangan teror di Eropa.


Eropa memperingatkan kaum teroris akan menggunakan senjata pembasmi dan teknologi tinggi - ảnh 1
Eropa memperingatkan kaum teroris akan menggunakan senjata pembasmi
 dan teknologi tinggi
(Foto ilustrasi : Kantor berita Vietnam/VNA)

Demikian pernyataan George Bertu Silva, Wakil Komandan Unit Pemberantasan Terorisme dari Komisi Eropa yang diajukan pada Konferensi anti terorisme yang berlangsung pada Selasa (19 April) di London, Inggris. Wakil Sekretaris Jenderal NATO, Jamie Shea juga setuju dengan pendapat ini, bersamaan itu menyatakan bahwa IS mungkin akan terpecah menjadi dua kelompok teroris, diantaranya satu kelompok akan menerima tanggung jawab membela wilayah yang diduduki IS di Suriah dan Irak, tetapi sedang dipersempit secara berarti dan kelompok yang lain akan membentuk unit teroris di Eropa.

Juga pada konferensi ini, para peserta menunjukkan bahwa anasir teroris sedang berupaya mengembangkan teknologi baru untuk menghindari pemantauan dari badan intelijen terhadap persiapan bagi serangan teroris. Para peserta juga mengungkapkan masalah teknologi yang bersangkutan dengan kemampuan menampilkan bahan ledakan pada peralatan orang dan membuat mobil serangan bom tanpa sopir.

Komentar

Yang lain