Festival Laut Nha Trang- Khanh Hoa tahun 2019 turut menyosialisasikan potensi budaya dan pariwisata

(VOVWORLD) - Festival Laut Nha Trang-Khanh Hoa yang ke-9 direncanakan akan diadakan dari 11-14/5/2019. Di antaranya, upacara pembukaan festival tersebut akan diadakan pada tanggal 11/5 malam seiring dengan diadakan upacara pembukaan Tahun Pariwisata Nasional 2019 dengan tema: “Upacara pembukaan Tahun Pariwisata Nasional 2019-Festival Laut Nha Trang-Khanh Hoa 2019”, upacara penutupan festival ini akan diadakan pada tanggal 14/5/2019 malam.
Festival Laut Nha Trang- Khanh Hoa tahun 2019 turut menyosialisasikan potensi  budaya dan pariwisata - ảnh 1 Panorama pantai Nha Trang (Foto: Thanh Ha/VNA)

Festival Laut Nha Trang-Khanh Hoa tahun 2019 (atau Festival Laut 2019) merupakan aktivitas-aktivitas kebudayaan dan kesenian serta pesta yang memanifestasikan ciri-ciri budaya tradisional dan komtemporer, mengkonservasikan dan mengembangkan nilai-nilai budaya Tanah Air pada umumnya dan bumi Nha Trang-Khanh Hoa pada khususnya. Khususnya, ini juga merupakan program aktivitas resmi menyambut Tahun Pariwisata Nasional 2019 yang diadakan oleh Provinsi Khanh Hoa secara serempak.

Menurut itu, kelompok aktivitas dalam rangka Festival Laut 2019 meliputi: pertunjukan kesenian dan pertunjukan massa rakyat, pameran, olahraga, pariwisata, kuliner, perdagangan dan sebagainya. Provinsi Khanh Hoa berharap akan menciptakan suasana persatuan dan memanifestasikan perasaan hormat dan ramah dari warga daerah terhadap para wisatawan dan sahabat dalam dan luar negeri, bersamaan itu turut menyosialisasikan potensi dan keunggulan Provinsi Khanh Hoa tentang ekonomi, kebudayaan, pariwisata dan prospek perkembangan yang berkesinambungan.

Komentar

Yang lain