Hari Vietnam dengan para calon diplomat masa depan di Federasi Rusia

(VOVWORLD) - Hari Vietnam dengan tema “Pemuda abad ke-21” diadakan Kamis (5/4) di Moskow, Federasi Rusia. Peristiwa  pembukaan, yalah sarasehan dengan tema: “Peranan pemuda dalam mendorong hubungan Rusia-Vietnam” dengan undangan yang adalah para pakar penelitian yang terkenal tentang Vietnam dan ASEAN, para dosen dan partipasi dari para mahasiswa Vietnam dan Internasional yang sedang menempuh kuliah di Moskow. 
 Hari Vietnam dengan para calon diplomat masa depan di Federasi Rusia - ảnh 1Mahasiswa Vietnam melakukan pertunjukan di peristiwa tersebut (Foto: Tam Hang/ Kantor Berita Vietnam)

Setelah sarasehan ini yalah sayembara "pengetahuan tentang Vietnam" diperuntukan bagi para mahasiswa Rusia dan internasional yang sedang belajar bahasa Vietnam.

Aktivitas-aktivitas lainnya yaitu pekan raya barang souvenir dengan bermacam jenis barang kerajanan tangan-artistik Vietnam, pameran “Vietnam dimata para pemuda” dan lain-lain juga diadakan. Pada peristiwa ini juga diadakan program memperkenalkan budaya kuliner Vietnam kepada mahasiswa internasional.

Komentar

Yang lain