IMF memperingatkan bahwa Yunani memerlukan paket dana talangan yang lebih besar lagi

IMF memperingatkan bahwa Yunani memerlukan paket dana talangan yang lebih besar lagi - ảnh 1
Yunani akan memerlukan lebih banyak paket talangan
(Foto: VNA)
(VOVworld) – Para kreditor dari Uni Eropa akan harus menggelarkan paket-paket talangan yang lebih besar kepada Yunani untuk membantu negara ini menstabilkan situasi keuangan di dalam negeri. Penilaian tersebut dikeluarkan Dana Moneter Internasional (IMF) sehari setelah Yunani mencapai permufakatan dengan para pemimpin negara-negara zona Euro tentang paket talangan baru kepada Atena pada konferensi tingkat tinggi darurat yang berlangsung pada Senin (13 Juli). Dalam satu penelitian mutakhir tentang situasi Yunani yang dikeluarkan pada Selasa (14 Juli), IMF menilai bahwa beban utang negara Eropa ini pada dekade berikutnya akan jauh lebih besar terbanding dengan perhitungan yang dikeluarkan Uni Eropa pada 2 pekan lalu. IMF menilai bahwa struktur utang Yunani adalah “tidak berkesinambungan” dan negara ini memerlukan lebih banyak dari paket talangan sebesar 86 miliar Euro yang baru saja dicapai dengan para pemimpin zona Euro untuk bisa mempertahankan kestabilan perekonomiannya.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain