India menghargai pendorongan kerjasama pertahanan dengan Vietnam

(VOVworld) – Dalam kerangka kunjungan resmi di Republik India dari 4-7/12, Jenderal Ngo Xuan Lich, Menteri Pertahanan dan delegasi militer tingkat tinggi Vietnam telah melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri (PM) India, Narendra Modi di New Delhi, ibukota India pada Senin malam (5/12).


India menghargai pendorongan kerjasama pertahanan dengan Vietnam - ảnh 1
Menhan Vietnam, Ngo Xuan Lich dan PM India, Narendra Modi
(Foto Quandoinhandan)


PM Narendra Modi menilai tinggi kunjungan delegasi Vietnam dan menyatakan bahwa ini adalah satu langkah positif yang turut mendorong hubungan India-Vietnam pada umumnya dan hubungan pertahanan pada khususnya. PM Narendra Modi menyatakan kegembiraan atas kemajuan dalam hubungan antara dua negara selama ini, diantaranya khusus menilai tinggi hasil kerjasama di bidang pertahanan.

PM Narendra Modi menyatakan bahwa India selalu menjadi sahabat yang teprecaya, dekat dan terkait bagi Vietnam, oleh karena itu dalam “Kebijakan menuju ke Timur”, India menetapkan Vietnam sebagai prioritas papan atas. India akan terus mendorong hubungan dengan 5 bidang utama, diantaranya ada bidang pertahanan yang layak dengan potensi yang dimiliki dua negara, membawa kerjasama  dari hubungan kemitraan strategis komprehensif Vietnam-India semakin menjadi intensif, ekstensif, substantif dan lebih efektif.

Jenderal Ngo Xuan Lich menyatakan kepercayaan bahwa India akan terus mencapai prestasi lebih besar dalam usaha pembangunan negara yang makmur. Dia menyatakan bahwa hubungan Vietnam-India merupakan hubungan tradisional persahabatan, mempunyai keterkaitan dalam sejarah, dua fihak berbagi banyak kepentingan yang sama, semakin berkembang secara baik. Rakyat dan Tentara Vietnam sangat menghargai dan akan berupaya sekuat tenaga untuk mempertahankan dan memupuk hubungan ini.

Dalam kunjungan ini, Menteri Ngo Xuan Lich telah melakukan pertemuan dengan Penasehat Keamanan Nasional India, Ajit Kumar Doval, melalukan temu kerja di Pusat Analisis dan Pengelolaan Informasi Militer (IMAC) dari Markas Komando Angkatan Laut India, melakukan kunjungan kepada Panglima Angkatan Udara India.

Dalam kerangka kunjungan ini telah berlangsung beberapa kontak bilateral tingkat angkatan dan detasemen.

Komentar

Yang lain