India punya presiden baru

(VOVworld) – Mantan Menteri Keuangan India Pranab Mukherjee, calon presiden dari Partai Kongres (INC) pemimpin Persekutuan Kemajuan Persatuan yang berkuasa (UPA) yang terdiri dari 15 partai politik, akan resmi dilantik menjadi presiden ke-13 negara Asia Selatan ini pada 25 Juli ini, sebagai pengganti ibu Prabtibha Patil, presiden wanita yang pertama di India.

India punya presiden baru - ảnh 1
Presiden India yang baru Pranab Mukherjee
(Foto: baotintuc.com)

Menurut hasil pemungutan suara sementara yang diumumkan Komite Pemilihan India, Mukherjee merebut kira-kira 558.000 suara terbanding dengan 240.000 suara pendukung untuk lawannya Sangma, Mantan Ketua Majelis Rendah, calon presiden dari pihak oposisi dalam pemilihan umum presiden yang diadakan pada 19 Juli lalu. Kalangan investor berharap bahwa dengan terpilihnya Mukherjee menjadi presiden, pemerintah India bisa cepat mendorong reformasi-reformasi pasar yang sudah dinantikan sudah sejak lama misalnya melakukan pembukaan sepenuhnya zona eceran yang potensial untuk investasi asing guna ikut membantu mengatasi masalah-masalah dalam rantai pemasokan bahan makanan di negara ini./.

Komentar

Yang lain