Iran menyatakan akan terus memperkuat kekuatan militer

(VOVWORLD) - Presiden Iran, Hassan Rouhani, pada Senin (11 Februari), menyatakan bahwa Iran bertekad memperkuat kekuatan militer dan program rudal balistik tanpa memperdulikan tekanan yang meningkat dari negara-negara permusuhan untuk mengekang diri kemampuan pertahanan Teheran.
Iran menyatakan akan terus memperkuat kekuatan militer - ảnh 1 Presiden Iran, Hassan Rouhani (Foto: Xinhua/ VNA)

Ketika berbicara di depan rapat umum memperingati ulang tahun ke-40 tahun Revolusi Islam Iran di lapangan Azadi (Bebas) di Ibukota Teheran, Presiden Rouhani juga menegaskan akan mengatasi sanksi-sanksi yang dikenakan oleh Amerika Serikat (AS) setelah Presiden AS, Donald Trump menyatakan menarik diri dari perjanjian nuklir antara Iran dan kelompok P5 plus 1. Menurut Presiden Hassan Rouhani, walaupun warga Iran sedang menghadapi beberapa kesulitan yang ditimbulkan oleh sanksi, tetapi mereka akan mengatasi kesulitan karena saling membantu.

Komentar

Yang lain