Iran Tidak Hadapi Halangan Apapun dalam Proses Memperluas Hubungan dengan Negara-Negara Islam

(VOVWORLD) - Demikianlah pernyataan yang dikeluarkan Presiden Iran, Ebrahim Raisi, pada Sabtu (17 Juni) dalam pertemuan dengan Menteri Luar Negeri (Menlu) Arab Saudi, Pangeran Faisal bin Farhan Al Saud, di Teheran, Ibu kota Iran.
Iran Tidak Hadapi Halangan Apapun dalam Proses Memperluas Hubungan dengan Negara-Negara Islam - ảnh 1Presiden Ebrahim Raisi (Foto: AFP)

Dalam pertemuan tersebut, Presiden Ebrahim Raisi menyambut baik dilanjutkannya kembali hubungan kedua negara yang “penting dan berpengaruh” di dunia Islam. Ketika menegaskan bahwa negara-negara Islam menyambut baik normalisasi hubungan antara Iran dan Arab Saudi, Presiden Ebrahim Raisi menyatakan kepercayaan bahwa Asia Barat akan mengatasi kesulitan dan masalah yang rumit melalui upaya kerja sama dan dialog antara negara-negara di kawasan.

Sementara itu, Menlu Arab Saudi, Pangeran Faisal bin Farhan Al Saud, menunjukkan bahwa orientasi untuk memperkuat kerja sama dengan Iran berada dalam agenda kedua negara. Pangeran memberitahukan bahwa Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al Saud, telah mengarahkan pembentukan kelompok kerja untuk mengembangkan hubungan dengan Iran, dan meminta perhatian bahwa Riyadh sedang berupaya meningkatkan hubungan bilateral ke tingkat strategis.

Komentar

Yang lain