Italia mulai melakukan proses konsultasi untuk menangani kemacetan politik

(VOVworld) – Presiden Italia, Sergio Mattarella, Kamis malam (8/12), mulai melakukan konsultasi-konsultasi untuk melepaskan Italia dari kemacetan politik setelah Perdana Menteri (PM) Matteo Renzi resmi mengajukan surat mengundurkan diri.

Italia mulai melakukan proses konsultasi untuk menangani kemacetan politik - ảnh 1
Presiden Sergio Mattarella 
(Foto: AFP / Vietnam+)


Menurut kanal televisi RAI News 24, Presiden Sergio Mattarella melakukan pertemuan dengan Ketua Majelis Tinggi Pietro Grasso, Ketua Majelis Rendah, Lauro Boldrini serta pendahulunya, mantan Presiden Giorgio Napolitano. Setelah itu, pada 9 dan 10/12 ini, Presiden Sergio Mattarella akan melakukan pertemuan dengan wakil partai-partai dan kubu-kubu dalam Parlemen dan diakhiri dengan pertemuan dengan wakil Partai Demokrat yang berkuasa. Presiden Mattarella akan mengumumkan hasil konsultasi-konsultasi pada awal pekan depan.

Konsultasi-konsultasi tersebut berlangsung pada latar belakang PM Mattero Renzi telah mengundurkan diri setelah mayoritas warga Italia, pada 4/12 lalu, menolak rekomendasinya tentang reformasi Undang-Undang Dasar dalam satu referendum. 

Komentar

Yang lain