Kalangan otoritas Inggris dan Uni Eropa melakukan pembicaraan pertama tentang Brexit

(VOVworld) – Menteri urusan Brexit (Inggris meninggalkan Uni Eropa), David Davis, Senin (21/11), melakukan pembicaraan dengan Kepala perunding Uni Eropa dengan Inggris, Michel Barnier. Ini merupakan pembicaraan yang membuka banyak pertemuan yang akan datang dimana Inggris berharap bisa “meletakkan fundasi untuk proses dialog konstruktif” tentang Brexit. Menteri David Davis memberitahukan bahwa dia beserta beberapa tokoh utama akan ikut serta dalam pembicaraan di Brussels, Ibukota Belgia dan di kota Strasbourg, Perancis pada pekan ini. Namun, dia menegaskan bahwa pertemuan-pertemuan ini tidak bertujuan untuk “berusaha membuka perundingan-perundingan”, tapi untuk menyiapkan satu peta jalan “meninggalkan Uni Eropa secara lancar dan tertib”.

Kalangan otoritas Inggris dan Uni Eropa melakukan pembicaraan pertama tentang Brexit - ảnh 1
Kepala perunding Uni Eropa dengan Inggris, Michel Barnier. 
(Foto: EPA / Vietnam+)

Hingga sekarang, para pemimpin Uni Eropa masih menolak semua perundingan resmi tentang Brexit sebelum Inggris mengaktifkan Pasal 50 dalam Traktat Lisbon, resmi mengeluarkan “negeri embun” dari “rumah bersama”. Menurut rencana, London akan mengaktifkan Pasal 50 untuk memulai proses perundingan Brexit dengan pimpinan Uni Eropa pada akhir Maret 2017.

Komentar

Yang lain