Kepala Staf Umum Tentara Rakyat Vietnam menerima Wakil Panglima Polisi Militer Tentara Kerajaan Kamboja

(VOVWORLD) - Letnan Jenderal Phan Van Giang, Kepala Staf  Umum Tentara Rakyat Vietnam, Deputi Menteri Pertahanan Vietnam, pada Kamis sore (21 September), telah menerima Jenderal Phoung Siphin, menerima  Wakil Panglima Polisi Militer Tentara Kerajaan Kamboja  dan para anggota delegasi-nya sehubungan dengan kunjungan kerjanya di Vietnam. 
Kepala Staf  Umum Tentara Rakyat Vietnam  menerima  Wakil Panglima  Polisi Militer Tentara Kerajaan Kamboja - ảnh 1Letnan Jenderal Phan Van Giang (kanan), Kepala Staf  Umum Tentara Rakyat Vietnam, Deputi Menteri Pertahanan Vietnam menerima  Jenderal Phoung Siphin, menerima  Wakil Panglima Polisi Militer Tentara Kerajaan Kamboja . (Foto:Kantor Berita Vietnam)

Pada pertemuan ini, Letnan Jenderal Phan Van Giang menunjukkan: Vietnam-Kamboja adalah dua negara tetangga, mempunyai hubungan persahabatan, solidaritas dan keterkaitan dalam perjuangan pembebasan nasional dan pembangunan Tanah Air. Di antaranya, hubungan kerjasama pertahanan telah memberikan sumbangan yang penting dalam mendorong  hubungan antara Vietnam dan Kamboja berkembang secara semakin intensif, praksis dan efektif. Pada waktu mendatang, dua pihak perlu memperhebat kerjasama  pendiakan kader, temu pergaulan, tukar-menukar delegasi berbagai tingkat dan bidang-bidang yang menjadi minat bersama.

Jenderal Phoung Siphin berterimakasih kepada semua badan dan unit Vietnam yang telah menciptakan syarat yang kondusif bagi delegasi Markas Komando Polisi Militer Tentara Kerajaan Kamboja untuk berkunjung, belajar pengalaman nyata dalam pekerjaan manajemen, pelatihan militer, pendidikan politik dan idelogi, turut memperkokoh dan membina kepercayaan antara tentara dan rakyat dua negeri.

Komentar

Yang lain