Kerjasama ekonomi dan perdagangan Vietnam-Rusia sedang menghadapi kesempatan-kesempatan baru

(VOVworld) – Demikian ditegaskan Profesor, Doktor Ekonomi Vladimir Mazyrin, Direktur Pusat Penelitian Vietnam dan ASEAN dari Institut Timur Jauh, Akademi Ilmu Pengetahuan Rusia ketika menjawab interviu wartawan tetap Radio Suara Vietnam di Rusia sebelum kunjungan resmi Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Nguyen Phu Trong di Federasi Rusia.

Kerjasama ekonomi dan perdagangan Vietnam-Rusia sedang menghadapi kesempatan-kesempatan baru - ảnh 1
Profesor, Doktor Ekonomi Vladimir Mazyrin
(Foto: vov.vn)

Profesor, Doktor Vladimir Mazyrin beranggapan bahwa proses perundingan Perjanjian Perdagangan Bebas (FTA) antara Persekutuan Tarif dengan Vietnam sedang berlangsung secara aktif dan bisa ditandatangani pada awal tahun 2015. Rusia merupakan perekonomian yang terbesar dalam Persekutuan ini, oleh karena itu Vietnam juga akan mencapai nilai perdagangan yang terbesar dengan Rusia dalam kerangka kerjasama Persekutuan ekonomi Asia-Eropa./.

Komentar

Yang lain