Komite Tetap MN Vietnam membahas RUU mengenai Pengukuran dan Pemetaan

(VOVWORLD) - Untuk melanjutkan Persidangan ke-14, Komite Tetap Majelis Nasional (MN) Vietnam, angkatan XIV, pada Selasa pagi (12 September), telah memberikan pendapat terhadap Rancangan Undang-Undang (RUU) mengenai Pengukuran dan Pemetaan. 
Komite Tetap MN Vietnam membahas RUU mengenai Pengukuran dan Pemetaan - ảnh 1 Panorama satu persidangan Komite Tetap MN Vietnam (Foto: Quochoi.vn)

Menurut pemaparan yang disampaikan oleh Pemerintah, untuk meningkatkan daya-guna dan hasil-guna pekerjaan manajemen negara tentang pengukuran dan pemetaan, revisi dan peningkatan posisi hukum dari naskah-naskah ketentuan Undang-Undang tentang Pengelolaan Aktivitas Pengukuran dan Pemetaan sekarang ini, penambahan ketentuan-ketentuan yang masih kurang untuk membuat dan memberlakukan UU mengenai Pengukuran dan Pemetaan merupakan keputusan mendesak dan kenyataan objektif. Ini merupakan RUU yang bersifat kejuruan, menentukan mekanisme-mekanisme negara terhadap aktivitas pengukuran dan pemetaan, aktivitas pengukuran dan pemetaan dasar, pengukuran, pembentukan pemetaan bangunan di bawah tanah, informasi, data, produk pengukuran dan pemetaan, infrastruktur data dan alain-lain.

Komentar

Yang lain