Komunike persidangan ke-19 Komite Tetap MN Vietnam angkatan ke-13.

(VOVworld) - Dari 10-12 Juli 2013,  Komite Tetap Majelis Nasional (MN) Vietnam angkatan ke-13 telah mengadakan persidangan ke-19 di kota Hanoi di bawah pimpinan Ketua MN Vietnam, Nguyen Sinh Hung dan para Wakil Ketua  MN. 

Komunike  persidangan ke-19 Komite Tetap MN Vietnam angkatan ke-13. - ảnh 1
Persidangan ke-19 Komite Tetap MN Vietnam angkatan ke-13.
(Foto: vietnamplus.vn).


Komite Tetap MN Vietnam telah mempelajari dan mengevaluasi hasil persidangan ke-5 MN Vietnam angkatan ke-13 yang lalu, memberikan pendapat permulaan terhadap persiapa  persidangan ke-6 MN angkatan ke-13. Komite Tetap MN  juga memberikan pendapat  terhadap beberapa masalah  besar yang masih ada perbedaan pendapat  terhadap tiga rancangan undang-undang  yang untuk pertama kalinya diesahkan  pada persidangan ke-5 MN angkatan ke-13 yaitu Undang-Undang tentang Tender (amandemen), Undang-Undang tentangPelaksanaan Penghematan dan Pemberantasan Keborosan (amandemen), Undang-Undang  amandemen atas beberapa pasal dari Undang-Undang tentang Pencegahan dan Pemadaman Kebakaran untuk terus disesuaikan dan disempurnakan, kemudia akan diesahkan pada persidangan ke-6 MN angkatan ke-13 mendatang. Bersamaan itu  Komite Tetap MN Vietnam telah mengesahkan Peraturan negara amandemen atas  beberapa pasal dari Peraturan Negara  tentang Pengelolaan, Penggunaan  senjata, bahan peledak dan instrumen penunjang-nya .

Disamping itu Komite Tetap MN Vietnam memberikan pendapat terhadap Resolusi  amandemen  atas Resolusi tentang anggota MN menerima warga negara, menerima, menyampaikan surat, mendesak,  mengawasi  pemecahan atas   pengaduan, gugatan  dan rekomendasi  dari warga negara  dan Resolusi  tentang  menerima, mengklasifikasi, menangani surat  pengaduan, gugatan dan rekomendasi dari warga negara kepada MN, Komite Tetap MN, Dewan Rakayat dan semua Komisi MN. 

Juga pada persidangan ke-19 ini, Komite Tetap MN Vietnam mengesahkan Resolusi amandemen  atas beberapa pasal dari Resolusi  tentang fungsi, tugas, hak dan struktur  organisasi Kantor MN, bersamaan itu mengesahkan Resolusi tentang pembentukan, penyesuaian dan penambahan  nama beberapa  satuan dari Kejaksaan Rakyat Agung./.

 


Komentar

Yang lain