Kongres Nasional ke-6 Seni-Sastra Etnis-Etnis Minoritas Vietnam berseru supaya bersatu dan berupaya mengatasi kesulitan dalam berkreasi

(VOVWORLD) - Kongres Nasional ke-6 Seni-Sastra Etnis-Etnis Minoritas Vietnam masa bakti 2019-2024  telah berakhir pada  Selasa pagi (19 November) di Kota Hanoi.
Kongres Nasional ke-6 Seni-Sastra Etnis-Etnis Minoritas Vietnam berseru supaya  bersatu dan berupaya  mengatasi kesulitan dalam berkreasi - ảnh 1 Panorama kongres tersebut (Foto: tuyengiao.vn)

Kongres ini telah memilih Badan Eksekutif  baru  yang beranggotakan 21 orang. Komponis Nong Quoc Binh terpilih kembali menjadi  Ketua Asosiasi Seni-Sastra Etnis-Etnis Minoritas Vietnam.

Resolusi Kongres ini antara lain menunjukkan: Terus memperkokoh dan membangun Asosiasi ini secara mantap, menghimpun dan  menyatukan para sastrawan  dan seniman  yang punya ide politik yang mantap, berupaya membuat banyak karya seni-satra yang berkualitas tinggi, memenuhi kebutuhan warga etnis-etnis di seluruh negeri dalam menikmati kebudayaan; berseru kepada para sastrawan dan seniman, para pegiat di bidang  kesustraan dan kebudayaan  dari etnis-etnis minoritas  dan daerah pegunungan supaya menjunjung tinggi tradisi persatuan, menghormati dan saling membantu untuk bersama-sama  maju, mengatasi kesulitan,  berupaya menggeliat dalam berkreasi.

Komentar

Yang lain