Koran Aljazair Apresiasi Kepemimpinan PKV terhadap Revolusi Agustus

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan 76 tahun Revolusi Agustus (19 Agustus 1945-19 Agustus 2021), berbagai koran dan laman yang prestisius di Aljazair seperti La Patrie News dan Francophonie Actualités telah memuat artikel yang mengapresiasi Revolusi Agustus 1945 di Vietnam.

Koran Aljazair Apresiasi Kepemimpinan PKV terhadap Revolusi Agustus - ảnh 1Banyak warga berhimpun di Lapangan Ba Dinh untuk mendengar Presiden Ho Chi Minh membaca Proklamasi Kemerdekaan pada 2/9/1945 (Foto: VNA)

Isi artikel-artikel tersebut fokus menonjolkan kepemimpinan Partai Komunis Vietnam (PKV) yang dipimpin Presiden Ho Chi Minh terhadap kemenangan besar Revolusi Agustus. Ini merupakan kemenangan yang bermakna besar terhadap sejarah bangsa Vietnam serta gerakan perjuangan untuk membebaskan bangsa-bangsa di seluruh dunia dari belenggu kolonialisme dan imperialisme.

Semua artikel tersebut dimuat pada saat Vietnam sedang menyelenggarakan kegiatan-kegiatan untuk memperingati 76 tahun Revolusi Agustus dan Hari Nasional (2 September), serta ultah ke-110 Jenderal Vo Nguyen Giap (25 Agustus 1911-25 Agustus 2021). Hal ini menunjukkan simpati dan apresiasi yang diberikan rakyat Aljazair terhadap Vietnam serta posisi Vietnam yang kian meningkat di gelanggang internasional.


 

Komentar

Yang lain