Kota Da Nang Sambut Wisatawan India dan Timur Tengah Sejak Oktober Mendatang

(VOVWORLD) - Pada Sabtu (17 September), Dinas Pariwisata Kota Danang mengadakan program sosialisasi informasi tentang psikologi, budaya dan selera wisatawan India dan Timur Tengah untuk siap menyambut  aliran wisatawan ini. 
Kota Da Nang Sambut Wisatawan India dan Timur Tengah Sejak Oktober Mendatang - ảnh 1Menurut rencana, wisatwan India dan Timur Tengah akan datang ke Kota Da Nang, Vietnam lebih banyak di waktu mendatang. Foto: VOV

Menurut rencana, mulai Oktober mendatang, jalan udara langsung akan dibuka dari kota-kota besar India, yaitu Mumbai dan New Delhi ke Kota Da Nang.

Saat ini, Vietnam telah menerapkan sistem pemberian visa elektronik kepada wisatawan India dan Pemerintah India juga telah mengakui paspor vaksin Vietnam. Menurut para ahli, diprakirakan jumlah kedatangan wisatwan India ke Vietnam pada 2023 akan mencapai sekitar 1,3 juta orang. Di antaranya, kota Da Nang akan menyambut  artisan ribu orang.

Mulai Oktober 2022, pembukaan dua jalan udara langsung pertama Maskapai Penerbangan Vietjet Air dari dua kota terbesar dan terpenting di India, yaitu Mumbai dan New Delhi ke Da Nang akan menjadi prasyarat yang kondusif untuk menukar dan menghubungkan sumber wisatawan antar-destinasi.

Komentar

Yang lain