Kota Ho Chi Minh memperkuat kerjasama dengan Finlandia dan Mesir di banyak bidang

(VOVWORLD) - Kota Ho Chi Minh menilai tinggi pengalaman Finlandia dan ingin memperhebat lebih lanjut lagi kerjasama dengan Filandia di bidang pengelolaan air bersih dan pembaruan yang kreaktif. Demikian ditekankan oleh Le Thanh Liem, Wakil Harian Ketua Komite Rakyat Kota Ho Chi Minh ketika menerima  Petri Peltonen,  Deputi Menteri Ekonomi dan Lapangan Kerja Filandia, pada Kamis  malam (9 November).
Kota Ho Chi Minh memperkuat kerjasama dengan Finlandia dan Mesir di banyak bidang - ảnh 1Panorama  pertemuan antara  Wakil Harian Ketua Komite Rakyat Kota Ho Chi Minh  dan Petri Peltonen,  Deputi Menteri Ekonomi dan Lapangan Kerja Filandia. (Foto: Thanh Vu/Kantor Berita Vietnam) 

Pemimpin kota Ho Chi Minh meminta kepada Finlandia supaya berkoordinasi erat  bersama dengan kota Ho Chi Minh membawa potensi dan peluang kerjasama  antara dua pihak  menjadi proyek-proyek implementatif, membawa kerjasama antara kota Ho Chi Minh dan Finlandia  menjadi intensif,  memberikan kepentingan bersama  kepada kedua pihak.

Juga pada Kamis malam,  Wakil Ketua Komite Rakyat ko ta Ho Chi Minh  Tran Vinh Tuyen mengadakan pertemuan dengan delegasi tingkat tinggi Badan Pengawasan Adminstrasi Mesir yang dikepalai oleh Hamed Abdel Fattah Hememy, Wakil Sekretaris Negara  Badan Pengawasan Administrasi Mesir yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam. Pada pertemuan ini, Wakil Ketua  Tran Vinh Tuyen  percaya bahwa dua pihak mempunyai banyak persyaratan dan peluang untuk berbagi pengalaman, memperkuat pengertian dan kerjasama antara berbagai kementerian dan instansi dua negara.

Komentar

Yang lain