Lokakarya regional tentang mendorong hak-hak kaum wanita dan anak-anak ASEAN

      (VOVworld) – Dari 20 sampai 22 Agustus, di kota Da Nang (Vietnam Tengah) telah berlangsung Lokakarya regional tentang mendorong hak-hak kaum wanita dan anak-anak ASEAN melalui pelaksanaan secara efektif masalah-masalah umum dalam Kesimpulan rekomendasi yang dilakukan Komisi Konvensi tentang pemberantasan semua bentuk diskriminasi terhadap wanita dan Komisi Konvensi tentang hak anak-anak (CRC) yang berfokus pada anak-anak perempuan.

      Lokakarya tersebut diadakan oleh Komisi Pendorongan dan Pembelaan hak wanita dan anak-anak ASEAN-Vietnam dari Kementerian Tenaga Kerja-penyandang Cacad dan Sosial Vietnam dan Kantor Badan Wanita Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) urusan kawasan Asia-Pasifik.

Lokakarya regional tentang mendorong hak-hak kaum wanita dan anak-anak ASEAN - ảnh 1
Panorama lokakarya
(Foto: baomoi.com)


      Lokakarya tersebut bertujuan berbagi informasi tentang aktivitas-aktivitas ASEAN yang bersangkutan dengan penggelaran proyek “Mendorong pelaksanaan masalah-masalah umum dalam Kesimpulan rekomendasi dari Komisi Konvensi tentang hak anak-anak dan Komisi Konvensi tentang pemberantasan semua bentuk diskriminasi terhadap wanita untuk menuju ke pendorongan dan pembelaan secara efektif hak-hak wanita dan anak-anak di kawasan ASEAN”.

     Lokakarya ini juga merupakan kesempatan bagi negara-negara ASEAN untuk berbagi pengalaman-pengalaman, tantangan-tantangan serta upaya dalam proses pelaksanaan proyek. Melalui Lokakarya ini, hubungan kemitraan antara Komisi pendorongan dan pembelaan hak wanita dan anak-anak ASEAN-Vietnam dengan Kantor Badan Wanita PBB urusan kawasan Asia-Pasifik semakin lebih dipererat dan berkembang./.  

Komentar

Yang lain