Memperkuat pengelolaan sumber daya alam, melindungi lingkungan hidup dan menghadapi perubahan iklim

(VOVworld) - Memperkuat pengelolaan sumber daya alam, melindungi lingkingan hidup dan menghadapi perubahan iklim. Demikian bimbingan Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Trinh Dinh Dung di depan Konferensi evaluasi sementara pekerjaan untuk 6 bulan awal tahun dan menggelarkan rencana untuk 6 bulan akhir tahun 2016 yang diselenggarakan oleh Kementerian Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup Vietnam di kota Hanoi pada Senin pagi (18/7). Deputi PM Trinh Dinh Dung menonjolkan 10 tugas yang harus dilaksanakan Kementerian ini untuk mengatasi semua problematik yang ada, berusaha menggelarkan dan mencapai hasil yang tinggi dalam rencana 6 bulan akhir tahun. Yaitu memperkuat pengelolaan sumber daya alam, melindungi lingkungan hidup dan menghadapi perubahan iklim.


Memperkuat pengelolaan sumber daya alam, melindungi lingkungan hidup dan menghadapi perubahan iklim - ảnh 1
Konferensi tersebut
(Foto: baotainguyenmoitruong.vn)


Pertama-tama, Kementerian ini harus memeriksa kembali, menyempurnakan sistim kebijakan dan Undang-Undang serta menginstitusikan isi-isi pembaruan dari dalam Resolusi Kongres Nasional ke-12 Partai Komunis Vietnam; memeriksa kembali dan melengkapi semua ketentuan untuk memenuhi tuntutan integrasi sesuai dengan semua komitmen yang telah diikut-sertai oleh Vietnam untuk menciptakan lingkungan investasi yang kondusif, menciptakan impuls lagi untuk mengembangkan sosial-ekonomi, dll. Di samping itu, kementerian ini harus meningkatkan hasil-guna dan daya-guna pekerjaan inspeksi, pemeriksaan dan pengawasan terhadap pelaksanaan kebijakan dan Undang-Undang di bidang-bidang sumber daya alam dan lingkungan hidup; menegakkan sistim pengelolaan, memantau penilaian tunggal dari Pusat sampai daerah dengan ikut sertanya rakyat. Memperkuat integrasi dan kerjasama internasional guna tukar-menukar dan belajar pengalaman, menggerakkan semua sumber daya kearifan, teknologi dan keuangan untuk membantu pelaksanaan tugas-tugas pengelolaan negara tentang sumber daya alam dan lingkungan hidup.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain