Memugar ibukota lama Hoa Lu menjadi salah satu pusat wisata besar di Vietnam

(VOVworld) – Demikian ditekankan Presiden Vietnam, Truong Tan Sang pada temu kerja dengan pimpinan provinsi Ninh Binh, pada Rabu (14 Januari). Menurut Beliau, kota lama Hoa Lu merupakan tempat awal usaha dari tiga Dinasti Feodal Dinh-Le-awal-Ly dalam sejarah Vietnam. Dengan pusaka ibukota lama Hoa Lu yang ditinggalkan Dinasti-dinasti dulu, maka semua kementerian, instansi dan pemerintahan provinsi Ninh Binh harus cepat meninjau kembali untuk membuat rencana induk tentang pemugaran yang sepadan; bersamaan itu harus melaksanakan pemugaran secara ketat dan profesional. Tentang biaya pemugaran, Presiden Truong Tan Sang beranggapan bahwa provinsi Ninh Binh perlu menjalankan kebijakan untuk menyerap para investor.

Memugar ibukota lama Hoa Lu menjadi salah satu pusat wisata besar di Vietnam - ảnh 1
Presiden Truong Tan Sang mengunjungi Situs peninggalan sejarah-budaya
Ibukota lama Hoa Lu, di provinsi Ninh Binh
(Foto: baodientu.chinhphu.vn)


Pada hari yang sama, ketika melakukan temu kerja dengan para pemimpin provinsi Ha Nam, Presiden Truong Tan Sang menilai tinggi provinsi ini yang mengkongkritkan program-program kerjasama di bidang pertanian antara Jepang dan Vietnam menurut permufakatan tingkat tinggi antara dua negara. Beliau juga menaruh perhatian bahwa pada beberapa tahun mendatang, Vietnam akan melaksanakan komitmen-komitmen dengan ASEAN dan dunia tentang perdagangan bebas dan integrasi internasional semakin intensif dan ekstensif. Perekonomian Vietnam pada umumnya dan intansi pertanian pada khususnya akan mendapat banyak kesempatan untuk berkembang, tapi tantangan persaingan tidak kecil. Oleh karena itu, provinsi Ha Nam dan beberapa daerah di seluruh negeri perlu menjalankan kebijakan pertanian yang lebih berhasil-guna untuk meningkatkan pendapatan dan kehidupan para petani./.

Komentar

Yang lain