Mengenangkan dan Mengucapkan Terima Kasih kepada Para Pahlawan dan Martir yang Gugur Demi Kemerdekaan Bangsa

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan Hari Prajurit Disabilitas dan Martir ke-76 (27 Juli 1946 – 27 Juli 2023), pada Selasa (25 Juli), di Kota Ho Chi Minh, Kepala Departemen Propaganda dan Pendidikan Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV) Nguyen Trong Nghia telah datang membakar hio di Kuil Pemujaan Para Raja Hung, Kuil Pemujaan Bangsawan Nguyen Huu Canh di Taman Sejarah Budaya Bangsa Kota Ho Chi Minh; mengunjungi dan menyemangati keluarga-keluarga prajurit disabilitas dan martir tipikal Kota Thu Duc, Kota Ho Chi Minh.
Mengenangkan dan Mengucapkan Terima Kasih kepada Para Pahlawan dan Martir yang Gugur Demi Kemerdekaan Bangsa - ảnh 1Kepala Departemen Propaganda dan Pendidikan KS PKV Nguyen Trong Nghia membakar hio untuk mengenangkan Bangsawan Nguyen Huu Canh di Taman Sejarah Budaya Bangsa Kota Ho Chi Minh (Foto: Thanh Vu / VNA)

Ketika berbicara pada pertemuan dengan Komite Partai, pemerintahan dan rakyat Kota Thu Duc, Kepala Departemen Propaganda dan Pendidikan KS PKV Nguyen Trong Nghia menekankan bahwa pekerjaan mengenangkan dan berterima kasih kepada para pahlawan dan martir, mengunjungi dan menyemangati keluarga-keluarga yang mendapat kebijakan prioritas, orang-orang yang berjasa kepada revolusi merupakan kegiatan yang bermakna menunjukkan tradisi moral “Minum air ingat pada sumbernya” dari bangsa Vietnam. Itu juga merupakan tanggung jawab dan perasaan dari Partai, Negara, pemerintahan, instansi semua tingkat, dan seluruh rakyat dalam pekerjaan balas budi, bersinergi melaksanakan dengan baik jaring pengaman sosial.

Juga pada malam hari itu , di Taman Pahlawan Nasional Truong Son, Provinsi Quang Tri, berlangsung Program seni dengan tema: “Kasih Sayang Bulan Juli – Karangan Bunga Dipersembahkan di makam martir”. Sehubungan dengan kesempatan ini, pimpinan Provinsi Quang Tri, pemerintahan semua tingkat telah melakukan banyak aktivitas, bersama-sama merawat Taman Pahlawan, berkunjung dan memberikan bingkisan kepada para pasien prajurit dan para Ibu Vietnam Heroik.

Komentar

Yang lain