Menutup ASOSAI 14, mengesahkan Pernyataan Ha Noi

(VOVWORLD) - Setelah berlangsung selama 4 hari, Kongres Organsiasi Badan-Badan Pemeriksa Keuangan Tertinggi Asia ke-14 (ASOSAI 14), telah ditutup pada Sabtu (22 September), di Kota Ha Noi. Sebelumnya, pada pagi hari itu juga, di sidang pleno ke-2, para utusan telah menyediakan waktu satu menit untuk mengheningkan cipta untuk Presiden Tran Dai Quang.
Menutup ASOSAI 14, mengesahkan Pernyataan Ha Noi - ảnh 1 Para utusan peserta Kongres ASOSAI 14 telah menyediakan waktu satu menit untuk mengheningkan cipta untuk Presiden Tran Dai Quang (Foto: VNA)

Juga pada sidang ini, para utusan telah mengesahkan Pernyataan Ha Noi, dokumen resmi dari Kongres ASOSAI 14. Ketika menyampaikan Pernyataan Ha Noi di depan para anggota ASOSAI, Wakil Auditor Jenderal Badan Pemeriksa Keuangan Vietnam, Doan Xuan Tien menekankan: Pernyataan Ha Noi akan mendorong keberbagian pengetahuan dalam komunitas ASOSAI, seiring dengan aktivitas mengembangkan kemampuan badan-badan pemeriksa keuangan tertinggi (SAI) anggota di bidang pemeriksaan keuangan tentang lingkungan demi perkembangan yang berkesinambungan. Dia mengatakan:  “Pernyataan tersebut menyampaikan pesan yang paling penting dari Kongres ini, memanifestasikan berbagai ide dan usulan ASOSAI terhadap komunitas regional dan internasional di bidang pemeriksaan keuangan publik. Pernyataan ini juga menegaskan perhatian, upaya-upaya dan sumbangan-sumbangan positif dari komunitas ASOSAI terhadap usaha menjalankan target-target perkembangan yang berkesinambungan di Perserikatan Bangsa-Bangsa dan memecahkan tantanga tentang lingkungan global di atas dasar hasil perbahasan tentang tema: “Pemeriksaan Keuangan tentang Lingkungan demi perkembangan yang berkesinambungan”.

Ketika berbicara di depan acara penutupan Kongres ASOSAI 14, Presiden ASOSAI masa bakti 2018-2021, Auditor Jenderal Badan Pemeriksa Keuangan Negara Viet Nam Ho Duc Phoc memberitahukan:  “Satu  Kongres  yang sukses telah  dengan resmi berakhir dan membuka satu bab baru bagi komunitas  ASOSAI dengan banyak peluang, prospek, tetapi juga menjumpai tidak sedikit kesulitan dan tantangan. Badan Pemeriksa Keuangan Negara Viet Nam  akan berupaya sekuat tenaga  bahu membahu  dengan para SAI anggota Badan Ekesekutif  baru dan  para SAI anggota  dalam melaksanakan  rencana secara berinisiatif, kreatif dan  berhasil-guna. Kami berseru kepada  para SAI anggota ASOSAI supaya terus mengembangkan hal-hal baik yang sudah ada, aktif bekerjasama dan berbagi pengalaman dan kreativitas untuk memberikan sumbangan yang lebih banyak lagi kepada perkembangan terus-menerus  Komunitas ASOSAI.  Kita bersama-sama  akan mengatasi semua tantangan dari zaman untuk menegaskan nilai-nilai dan visi ASOSAI  terhhadap Asia dan dunia”.

Kongres ASOSAI 14 telah memilih Thailand  untuk menyelenggarakan Kongres ASOSAI ke-15  pada tahun 2021.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain