Menyampaikan hadiah sayembara “Gagasan demi masyarakat” tahun 2015

(VOVworld) – Acara penyampaian hadiah sayembara “Gagasan demi masyarakat” tahun 2015 berlangsung di kota Hanoi, Senin pagi (4/1). Setelah 6 bulan mencanangkan sayembara tersebut, Panitia Penyelenggara telah menerima 177 proyek gagasan dari para perseorangan dan kolektif di seluruh negeri di semua bidang. Dewan Juri sayembara memutuskan menyampaikan hadiah kepada 11 gagasan yang meliputi 1 hadiah pertama, 2 hadiah ke-dua, 3 hadiah ke-tiga dan 5 hadiah hiburan.



Menyampaikan hadiah sayembara “Gagasan demi masyarakat” tahun 2015 - ảnh 1
Ketua Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan (pertama dari kanan)
menyampaikan hadiah pertama sayembara "Gagasan demi masyarakat"
(Foto: vovgiaothong.vn)


Ketika berbicara di depan acara penyampaian hadiah tersebut, Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan menilai tinggi hasil-guna, pengaruh sosial dari akivitas sayembara tersebut, tidak hanya memuliakan para ilmuwan dan prestasi ilmu pengetahuan teknologi serta menyosialisasikan pengetahuan saja, melainkan juga meningkatkan pemahaman dan membangkitkan rasa bangga terhadap kearifan Vietnam. Beliau mengimbau: “Membangkitkan kesedaran berkreasi dari orang Vietnam merupakan sumber daya untuk berkembang. Untuk menuju ke satu negara yang kompetitif, saya menginginkan agar melalui sayembara ini, kita menuju ke hadiah kreasi untuk mengembangkan Tanah Air. Bagaimana supaya orang Vietnam mengetahui kreasi orang Vietnam. Setiap badan usaha merupakan satu donor untuk kreasi orang Vietnam, demi Tanah Air dan juga demi badan usaha sendiri”.


Sayembara tersebut turut mengkonektivitaskan, memperkuat dan memperkokoh persatuan besar nasional demi perkembangan negara yang berkesinambungan.

Komentar

Yang lain