MN memulai acara interpelasi terhadap para anggota Pemerintah

(VOVWORLD) - Majelis Nasional (MN) Vietnam, pada Jumat pagi (6/11), di Kota Ha Noi, melakukan acara interpelasi terhadap para anggota Pemerintah.

MN memulai acara interpelasi terhadap para anggota Pemerintah - ảnh 1Pada Jumat pagi (6/11), MN memulai acara interpelasi terhadap para anggota Pemerintah (Foto: VGP)

Ketika menjawab interpelasi tentang laju pembangunan jaringan 5G, Menteri Informasi dan Komunikasi Vietnam, Nguyen Manh Hung mengatakan bahwa Vietnam membangun jaringan 5G dengan cepat. Tahun 2019, dilakukan uji teknis, tahun 2020 dilakukan uji komersial, dan tahun 2021 akan dipasok berskala luas dengan menggunakan peralatan 5G buatan Vietnam.

Terhadap solusi melawan wabah Covid-19 dan laju produksi vaksin di Vietnam, Deputi Perdana Menteri Vietnam, Vu Duc Dam mengatakan bahwa Vietnam mengendalikan secara sangat ketat semua orang yang masuk ke Vietnam untuk mengembangkan sosial-ekonomi dan menyambut kembalinya warga Vietnam. Hingga sekarang, Vietnam telah menyambut sekitar 200.000 orang yaitu pakar dan pekerja asing yang dibutuhkan mengembangkan ekonomi dalam negeri dan warga Vietnam yang pulang dari luar. Selain itu, di Vietnam ada 4 unit penelitian vaksin Covid-19, di antaranya 2 unit unggulan yang akan mulai diujicoba pada manusia.

Pada pagi hari yang sama, para Menteri Pembangunan, Menteri Hukum, Menteri Pendidikan dan Pelatihan, dan lain-lain juga menjawab interpelasi yang terkait bidang yang mereka pimpin.

Komentar

Yang lain