Nepal memulai pemilihan umum presiden

(VOVworld) – Pada Rabu (28 Oktober), Nepal mengadakan pemilihan umum presiden yang pertama setelah Undang-Undang Dasar baru diberlakukan pada 20 September.


Nepal memulai pemilihan umum presiden - ảnh 1
Satu persidangan Parlemen Nepal
(Foto: vietnamplus.vn)

Proses pemungutan suara di Kantor Parlemen Nepal memakan waktu 4 jam. Ada dua calon untuk pemilihan umum presiden kali ini yaitu Wakil Ketua Partai Komunis Nepal Marksis Leninis  bersatu (CPN-UML), ibu Bidhye Devi Bhandari dan pemimpin Partai Kongres, bapak Kul Bahadur Gurung. Ini untuk pertama kalinya dalam sejarah Nepal ada calon presiden yang adalah wanita. Ada banyak kemungkinan dimana ibu Bhandari, 54 tahun akan mencapai kemenangan dalam pemilihan umum ini ketika mendapat dukungan dari partai yang besarnya nomor 3 di Nepal yaitu Partai Komunis Nepal Maoist bersatu (UCPN) dan beberapa partai lain. Dalam pada itu, bapak Gurung belum mendapat komitmen dukungan dari sebarang partai politik. Menurut Kantor Parlemen, pemeriksaan suara akan dimulai pada pukul 14.00 dan hasilnya direncanakan akan diumumkan pada malam hari yang sama.

Komentar

Yang lain