OPEC berseru kepada negara-negara yang mengeksploitasi minyak supaya melakukan perundingan

OPEC berseru kepada negara-negara yang mengeksploitasi minyak supaya melakukan perundingan - ảnh 1
(VOVworld) – Organisasi negara-negara ekspor minyak tambang (OPEC) pada Senin (31 Agustus) menyatakan bersedia melakukan perundingan dengan negara-negara yang mengeksploitasi minyak bukan anggota OPEC untuk menstabilkan harga minyak di pasar dunia. Dalam satu pengumuman, OPEC beranggapan bahwa kerjasama merupakan satu faktor kunci untuk memutuskan masa depan pasar minyak tambang, maka soal yang penting yalah melakukan dialog antar negara-negara yang memainkan peranan besar di pasar ini. Kalangan pakar beranggapan bahwa supaya  harga minyak tidak terus turun  secara jauh, perlu memangkas secara signifikan jumlah minyak  yang dieksploitasi negara-negara OPEC. Akan tetapi, organisasi ini tetap masih belum membuat rencana melakukan pertemuan luar biasa, tanpa memperdulikan seruan dua negara anggota yalah Venezuela dan Ekuador yang pernah terpengaruh kuat karena  merosot-nya harga minyak
.

Komentar

Yang lain