Peluncuran rudal RDRK : AS, Jepang berkoordinasi memaksa RDRK supaya mengubah kebijakan

(VOVWORLD) - Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe dan Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, Minggu (3/9), melakukan pembicaraan ke-3 sejak Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) meluncurkan rudal balistik lewat wilayah udara Jepang.
Peluncuran rudal RDRK : AS, Jepang berkoordinasi memaksa RDRK supaya mengubah kebijakan - ảnh 1PM Jepang, Shinzo Abe (kiri) dan Presiden AS, Donald Trump (Foto : AFP/VNA)

Pada pembicaraan ini, dua pemimpin sepakat memperkuat tekanan terhadapRDRK, memaksa negara ini supaya mengubah kebijakan. Ketika berbicara di depan kalangan pers, Perdana Menteri (PM) Shinzo Abe menegaskan bahwa dua fihak perlu bekerjasama satu sama lain dan berkoordinasi secara erat dengan Republik Korea dan komunitas internasional gunamemperkuat tekanan untuk memaksa RDRK mengubah kebijakannya. Sementara itu, Gedung Putih menyatakan bahwa Presiden Donald Trump menegaskan kembali arti penting dari kerjasama erat antara AS-Jepang dan Republik Korea pada latar belakang ancaman dari RDRK semakin meningkat, bersamaan itu ingin mendorong kerjasama trilateral di sela-sela Majelis umum PBB.

Komentar

Yang lain