Pembukaan Sidang periodik Pemerintah Vietnam untuk bulan Februari tahun 2017

(VOVworld) – Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, Rabu pagi (1/3), di kota Hanoi, memimpin Sidang periodik Pemerintah untuk bulan Februari 2017. Meskipun memberikan penilain tentang situasi sosial-ekonomi pada bulan Februari dan dua bulan awal tahun ini yang mencapai perkembangan positif, tapi PM Nguyen Xuan Phuc juga meminta kepada semua kementerian, instansi dan daerah supaya sudah pada permulaan harus dengan gigih membimbing, menyelenggarakan dan mengatasi kesulitan bagi badan usaha dan warga, berupaya mencapai target pertumbuhan sebesar 6,7% yang sudah ditetapkan.

Pembukaan Sidang periodik Pemerintah Vietnam untuk bulan Februari tahun 2017 - ảnh 1
Panorama Sidang periodik Pemerintah untuk bulan Februari 2017
(Foto: Thong Nhat / Vietnam+)


PM Nguyen Xuan Phuc menekankan: “Saya meminta kepada para Menteri, khususnya dari Kementerian yang bersangkutan dengan pertumbuhan besar seperti Kementerian Industri dan Perdagangan, Kementerian Pertanian dan Pengembangan Pedesaan; Kementerian Pembangunan, Kementerian Perhubungan dan Transportasi, Kementerian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata, Bank Negara, Kementerian Keuangan dan beberapa instansi lain yang bersangkutan supaya dengan gigih membimbing, berupaya sekuat tenaga untuk menjamin target pertumbuhan semua instansi dan bidang; berupaya mencapai target pertumbuhan GDP yang sudah ditetapkan”.

Pemerintah juga mendengarkan laporan dan membahas situasi pelaksanaan beberapa Perjanjian Perdagangan Bebas yang telah menjadi efektif, situasi pengesahan Perjanjian Kemitraan Trans Pasifik (TPP) dan orientasi untuk Vietnam; program aksi dari Pemerintah dalam melaksanakan Resolusi mengenai integrasi ekonomi internasional, dan solusi-solusi titik berat untuk mendorong perkembangan pertanian teknologi tinggi.

Komentar

Yang lain