Perancis dan Vietnam menuju ke kerjasama antar-daerah yang lebih substantif

(VOVWORLD) - Konferensi ke-11 kerjasama antar-daerah Vietnam-Perancis telah diadakan pada Selasa (02 April), di Kota Toulouse, Perancis. Konferensi tersebut berada dalam rangka Forum Ekonomi Vietnam-Perancis.
Perancis dan Vietnam menuju ke kerjasama antar-daerah yang lebih substantif - ảnh 1 Pimpinan daerah-daerah Vietnam dan Perancis menandatangani permufakatan kerjasama (Foto: VOV)

Pada konferensi ini, para pemimpin pemerintahan Vietnam dan Perancis menyatakan bahwa hubungan kerjasama selama bertahun-tahun antara dua pihak perlu dibarui menurut arah yang lebih substantif dan lebih berkesinambungan.

Salah satu di antara pemahaman-pemahaman baru yang dicatat pada konferensi kali ini ialah melalui sesi-sesi perbahasan, para utusan menyatakan bahwa kerjasama antar-daerah Perancis dan Vietnam perlu berkembang menunurt segi bilateral. Khususnya hubungan antara Kota Ha Noi dan Kota Toulouse. Jean Laude Dardelet, Wakil Walikota Toulouse memberitahukan:

“Kota Ha Noi dan Kota Toulouse merupakan lokomotif karena kami berencana mengubah proyek-proyek menjadi kenyataan. Kami mengembangkan satu segi tiga  andalan yang terdiri dari satu pendidikan yang berkualitas tinggi dari berbagai perguruan tinggi dan institut penelitian serta penelitian di bidang-bidang teknologi baru, di bidang kedokteran,  di bidang industri bahan makanan  dan bidang-bidang industri kunci.”

Juga pada forum tersebut, Nguyen Duc Chung, Ketua Komite Rakyat Kota Ha Noi, telah menyampaikan kesan menyambut berbagai daerah Perancis datang untuk mengusahakan peluang investasi di Kota Ha Noi pada waktu mendatang.

Mengakhiri waktu dua hari berlangsung-nya konferensi tersebut, ada banyak penandatanganan antar-daerah Vietnam seperti Kota Ha Noi, Provinsi Yen Bai, Provinsi Thua Thien Hue, Provinsi Hai Duong dan sebagainya dengan daerah-daerah Perancis seperti Toulouse, Poitiers dan Val de Marne.

Komentar

Yang lain