Peresmian Program Perkemanan Musim panas 2013

(VOVworld) - Program Perkemanan Musim Panas - 2013 dengan tema: “10 tahun panggilan asal usul” dibuka pada Minggu pagi (14 Juli) di pusat kota Ha Giang (priopinsi Ha Giang).

Peresmian Program Perkemanan Musim panas 2013 - ảnh 1
Perkemahan Musim Panas 2013.
(Foto: vietnamplus.vn).

Kira - kira 200 pemuda diaspora Vietnam tipikel yang mencapai prestasi  baik dalam belajar, bekerja dari  24 negara di seluruh dunia telah menghadiri peristiwa ini. Program Perkemanan Musim Panas - 2013  diselenggarakan oleh Komite Negara tentang diaspora Vietnam  di luar negeri dan Kementerian Luar Negeri Vietnam selama 10 tahun ini untuk menciptakan syarat kepada kaum pemuda diaspora Vietnam di seluruh dunia kembali ke Tanah Air untuk mencari tahu tradisi, kebudayaan, sejarah bangsa dan melakukan temu pertukaran guna memperkuat solidaritas. Datang di propinsi Ha Giang, semua anggota Perkemahan Musim Panas - 2013 akan berpartsipasi pada banyak aktivitas yang berkiblat ke asal usul, misalnya: Upacara membakar hiro untuk mengenangkan para pahlawan yang gugur di Makam Pahlawan kabupaten Vi Xuyen, melakukan temu kerja,  acara kesenian dan  malam api dengan para anggota Liga Pemuda Komunis propinsi Ha Giang dan sebagainya…

Pemuda Pham Khanh Ly, aspiran cabang hubungan luar negeri di Shanghai, Tiongkok mengatakan: “Saya membakar hio dan membakar lilin  untuk mengenangkan para pahlawan yang gugur, saya sangat terharu. Saya tidak mengira bahwa  di sini ada Makam Pahlawan yang besar seperti itu. Hal itu membuktikan bahwa telah ada banyak pahlawna yang gugur. Kalau tidak datang di sini, kami tidak bisa  tahu akan pengorbanan yang besar seperti itu”.

Banyak utusan pemuda diaspora Vietnam juga menyatakan keinginan akan kembali ke Vietnam untuk memberikan sumbangan  kepada kampung halaman setelah  selesai belajar. Program Perkemanan Musim Panas - 2013 akan berlangsung dari 11 – 30 Juli 2013 di 9 propinsi dan kota di ke-tiga bagian negeri Vietnam dengan banyak aktivitas yang berarti untuk berkiblat ke asal usul bangsa. Perkemanan Musim Panas - 2013 akan berakhir di  daerah ujung Ca Mau./

Komentar

Yang lain