Pernyataan Bersama Tentang Visi Hubungan Kemitraan Strategis dan Komprehensif Antara Vietnam dan Federasi Rusia Sampai 2030

(VOVWORLD) - Bertolak hasil pembicaraan pada tanggal 30 November di Moskow, Presiden Vietnam, Nguyen Xuan Phuc dan Presiden Rusia, Vladimir Putin mengeluarkan Pernyataan Bersama tentang Visi hubungan kemitraan strategis dan komprehensif Vietnam-Rusia sampai 2030 untuk mengarahkan kerja sama dan kepercayaan yang mendalam antardua negara  di semua bidang kian menjadi intensif, substantif dan efektif, memenuhi kepentingan jangka panjang kedua bangsa, turut menyumbangkan perdamaian, keamanan dan perkembangan yang berkelanjutan di kawasan dan di dunia. 
Pernyataan Bersama Tentang Visi Hubungan Kemitraan Strategis dan Komprehensif Antara Vietnam dan Federasi Rusia Sampai 2030 - ảnh 1Presiden Vietnam, Nguyen Xuan Phuc (kiri)  dan Presiden Rusia, Vladimir Putin (Foto: VOV)
Pernyataan Bersama menegaskan usaha memperkokoh dan meningkatkan efektivitas hubungan kemitraan strategis dan komprehensif sebagai prioritas dalam garis politik hubungan luar negeri dari Vietnam dan Rusia. Kedua pihak membangun hubungan kemitraan strategis dan komprehensif atas dasar saling percaya, berdasarkan prinsip-prinsip yang setara tentang kedaulatan, keutuhan wilayah, keseimbangan dan hak memutuskan sendiri dari bangsa, tidak mengintervensi urusan satu sama lain, tidak menggunakan kekerasan atau mengancam penggunaan kekerasan, menangani sengketa dengan langkah-langkah damai dan sesuai dengan semua klausul Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa dan hukum internasional. Vietnam dan Federasi Rusia tidak melakukan aliansi atau perundingan dengan pihak ketiga untuk bertindak memengaruhi kemerdekaan, kedaulatan dan keutuhan wilayah serta kepentingan mendasar satu sama lain. Vietnam dan Rusia bertekad bekerja sama erat di semua bidang baik kerangka bilateral maupun kerangka multilateral. 
Kedua negara menegaskan bersedia mendorong upaya-upaya bersama dari komunitas internasional untuk menghadapi tantangan-tantangan keamanan tradisional dan non-tradisional, mendukung multilateralisme dalam hubungan internasional, menegaskan akan berkoordinasi menjamin keamanan, keselamatan dan kebebeasan maritim dan penerbangan serta kegiatan-kegiatan perdagangan yang tidak terintangi, mendukung penanganan semua sengketa antarpihak dengan langkah damai, sesuai dengan semua prinsip dan standar bersama dari hukum internasional. Vietnam mendukung Rusia melaksanakan dengan efektif dan lengkap Pernyataan tentang perilaku semua pihak di Laut Timur tahun 2002 serta menyambut baik semua upaya untuk cepat mengesahkan Kode prinsif tentang perilaku semua pihak di Laut Timur. 

Vietnam dan Rusia terus memperkuat dan memperdalam lebih lanjut hubungan kemitraan strategis antara ASEAN dan Rusia, mempercepat kerja sama yang efektif di atas dasar Rencana Aksi komprehensif untuk menggelar hubungan kemitraan strategis Rusia-ASEAN tahap 2021-2025, seiring dengan itu, meneruskan kerja sama di forum-forum regional dan antarregional. 

Komentar

Yang lain