PM Inggris berseru supaya tidak menunda Brexit

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Inggris, Boris Johnson, pada Senin (28 Oktober), berseru kepada Uni Eropa supaya tidak mendukung perpanjangan proses keluar-nya Inggris dari Uni Eropa (Brexit) setelah negara-negara anggota Uni Eropa untuk kali ke-3 setuju akan memperpanjang Brexit.
PM Inggris berseru supaya tidak menunda Brexit - ảnh 1 PM Inggris, Boris Johnson (Ilustrasi) (Foto: Reuters)

Dalam satu surat yang dikirim kepada Presiden Dewan Eropa, Donald Tusk, PM Boris Johnson menunjukkan bahwa dia menerima keputusan Uni Eropa tersebut, tapi menekankan akan mendorong negara-negara anggota Uni Eropa memperjelas pandangan tidak bisa ada perpanjangan lagi setelah tanggal 31/1/2020.

Sebelumnya, pada hari yang sama, dalam satu sidang di Brussels (Belgia), negara-negara anggota Uni Eropa telah sepakat memperpanjang proses Brexit tiga bulan lagi, sampai tanggal 31/1/2020 alih-alih tanggal 31/10 ini.

Dalam satu perkembangan yang lain, pada hari itu juga, Parlemen Inggris telah menolak usulan PM Boris Johnson untuk mengadakan pemilihan umum dini pada tanggal 12/12 ini pada latar belakang pemimpin Inggris berupaya mengatasi kemacetan politik yang bersangkutan dengan Brexit.

Komentar

Yang lain