PM Pham Minh Chinh Keluarkan Perintah untuk Secara Bersamaan Awali Pembangunan Duabelas Proyek Jalan Tol Utara-Selatan

(VOVWORLD) - Pada Minggu pagi (1 Januari) tahun 2023, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh menghadiri acara mengawali pembangunan duabelas proyek komponen dari proyek investasi pembangunan jalan tol Utara-Selatan tahapan 2021-2025 (tahapan 2) dan mencacangkan Bulan Kompetisi Puncak pengucuran modal investasi publik.
PM Pham Minh Chinh Keluarkan Perintah untuk Secara Bersamaan Awali Pembangunan Duabelas Proyek Jalan Tol Utara-Selatan - ảnh 1PM Pham Minh Chinh berbicara pada acara tersebut

Acara mengawali pembangunan tersebut diselenggarakan oleh Kementerian Perhubungan dan Transportasi yang berkoordinasi dengan Komite Rakyat dari sembilan provinsi dalam bentuk luring dan daring di tiga titik jembatan utama di provinsi-provinsi Quang Binh, Quang Ngai, Hau Giang dan sembilan titik jembatan lainnya di provinsi-provinsi: Ha Tinh, Quang Binh, Quang Tri, Binh Dinh, Phu Yen, Khanh Hoa, Ca Mau.

Proyek investasi pembangunan jalan tol Utara-Selatan tahapan 2 dengan total panjangnya 729 km melewati duabelas provinsi dan kota, dengan total modal investasi hampir 147.000 miliar VND. Proyek ini dibagi menjadi 12 proyek komponen yang dioperasikan secara independen, pada dasarnya akan selesai pada tahun 2025 dan dioperasikan mulai tahun 2026. Hingga saat ini, 70% lapangan dari keduabelas 12 proyek komponen telah diserahterimakan, memenuhi tuntutan pembangunan awal.

Berbicara pada acara tersebut, PM Pham Minh Chinh mengatakan bahwa Kongres Nasional ke-13 Partai Komunis Vientam terus menetapkan pembangunan sistem infrastruktur yang sinkron sebagai salah satu dari tiga terobosan strategis. Selama ini, Partai dan Negara telah menyediakan banyak sumber daya untuk mengembangkan infrastruktur perhubungan, melakukan investasi secara tepat tempat di daerah-daerah utama untuk menciptakan motivasi yang penting bagi pembangunan sosial-ekonomi. Resolusi Kongres Nasional ke-13 Partai Komunis Vietnam menargetkan pada tahun 2030 di seluruh negeri ada 5.000 km jalan tol. Dengan demikian, dalam sepuluh tahun ke depan, Vietnam harus menginvestasikan dan membangun hampir sekitar jumlah km jalan tol yang berlipat 4 kali dari jumlah 1.000 km kilometer jalan tol yang dibangun pada tahapan 2000-2020.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain