PM Vietnam Nguyen Xuan Phuc menemui para anggota MN yang adalah guru dan mantan guru

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc dan Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, ibu Nguyen Thi Kim Ngan,  pada Jumat sore (17 November), telah mengadakan pertemuan dengan para anggota MN yang adalah guru dan mantan guru sehubungan dengan peringatan ultah ke-35 Hari Guru Vietnam (20/11/982-20/11/2017). 
PM Vietnam Nguyen Xuan Phuc menemui  para anggota MN  yang adalah guru dan mantan guru - ảnh 1PM Nguyen Xuan Phuc dan Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan mengadakan pertemuan dengan para anggota MN yang adalah guru dan mantan guru sehubungan dengan peringatan ultah ke-35 Hari Guru Vietnam (20/11/982-20/11/2017). (Foto:vov)

Ketika berbicara di depan pertemuan ini, PM Nguyen Xuan Phuc menekankan: Dalam usaha industrialisasi, modernisasi dan integrasi internasional, pendidikan semakin memainkan peranan teramat penting yang lebih penting. PM Nguyen Xuan Phuc menunjukkan:  dalam  revolusi industri 4.0, guru  perlu menyiapkan jiwa dan raga untuk memberikan sumbangan kepada usaha pembangunan dan perkembangan Tanah Air.  PM Nguyen Xuan Phuc  berharap agar Komisi  Kebudayaan,  Pendidikan, Pemuda, Prapemuda dan Anak-Anak MN Vietnam dan Kementerian Pendidikan dan Palatihan Vietnam harus merupakan badan-badan yang memberikan rekomendasi, masukan dan mengawasi  masalah-masalah besar kepada Partai Komunis, Pemerintah dan MN, khususnya ialah dalam pekerjaan membangun barisan guru memenuhi tuntutan Tanah Air, khususnya dalam periode baru.

 Setuju dengan pendapat PM Nguyen Xuan Phuc bahwa  sebuah negeri yang  makmur dan sejahtera semuanya bertolak dari pendidikan, Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan bersamaan itu menekankan:  dalam waktu lalu, termasuk dalam perjuangan merebut kemerdekaan dan penyatuan Tanah Air, Partai dan Negara selalu menganggap pendidikan sebagai politik negara primer. MN bertanggung jawab menyempurnakan kerangka hukum tentang pendidikan dan pelatihan.


Komentar

Yang lain