PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menerima Ketua Zona Otonomi Zhoang, Tiongkok

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Jumat sore (20 April), di Kota Hanoi, telah menerima Chen Yu, Ketua Zona Otonomi Zhoang, Provinsi Guang Xi, Tiongkok  yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam. 
PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menerima Ketua Zona Otonomi Zhoang, Tiongkok - ảnh 1 Panorama pertemuan tersebut (Foto: Thong Nhat/VNA)

Pada pertemuan ini, PM Nguyen Xuan Phuc  menekankan persahabatan tradisional dan jangka panjang antara Partai Komunis, Negara dan rakyat dua  negeri Vietnam-Tiongkok. Beliau meminta kepada kedua fihak supaya terus meningkatkan mekanisme-mekanisme yang sedang ada, menciptakan syarat yang paling kondusif bagi pemasukan komoditas di koridor perbatasan.

Pada fihaknya, Chen Yu Ketua Zona Otonomi Zhoang, Provinsi Guang Xi, Tiongkok  menyatakan kegembiraan atas perkembangan yang baik dan komprehensif dari hubungan Vietnam-Tiongkok pada umumnya dan antara Vietnam dengan Provinsi Guangzi pada khususnya. Dia menegaskan bahwa Provinsi Guang Xi akan berupaya sekuat tenaga untuk mengkonektivitaskan ide-ide kerjasama antara dua fihak, terutama mendorong nilai perdagangan dan membangun infrastruktur di koridor perbatasan.

Komentar

Yang lain