PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menghadiri Konferensi Promosi Dagang Propinsi Ben Tre 2017

(VOVWORLD) - Propinsi Ben Tre  berupaya menjadi propinsi yang kaya dan dinamis  dari seluruh negeri, menjadi Ibukota Kelapa dari Vietnam. Demikian pendapat bimbingan dari  Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc pada Konferensi Promosi Dagang Propinsi Ben Tre 2017 yang berlangsung pada Kamis (20/7) di Propinsi Ben Tre.
 PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menghadiri Konferensi Promosi Dagang Propinsi Ben Tre 2017 - ảnh 1PM Nguyen Xuan Phuc  di depan event tersebut. ( Foto:baotintuc.vn

PM Nguyen Xuan Phuc menunjukkan  bahwa target strategis papan atas dari propinsi ini yalah harus menyerap para investor yang berkaliber, mempunyai teknologi, keuangan, tarap manajemen, menangkap semua kesempatanuntuk berkembang. Ketika menunjukkan keunggulan-keunggulan yang dimiliki Propinsi Ben Tre, PM Nguyen Xuan Phuc menyebutkan semua solusi strategis yang lain seperti membangun Propinsi Ben Tre menjadi Ibukota Kelapa dengan industri-industri pengolahan kelapa yang berkaliber regional, mendatangkan nilai pertambahan yang tinggi.

PM Nguyen Xuan Phuc mengatakan: “Teknologi justru merupakan kunci untuk mebgubah masa depan, perlu menempatkan pohon kelapa pada satu visi baru mengenai bidnag-bidang teknologi biologi, teknologi bahan makanan, ilmu kehidupan, ilmu kesehatan, ilmu lingkungan hidup, alih-alih satu tujuan untuk sektor ekonomi yang berkembang di sekitar pohon kelapa dan produk dari pohon kelapa. Sebagai Ibukota Kelapa, kita harus menjalankan pekerjaan yang berbeda,  hasil produksi-nya besar dan  kualitas-nya  tinggi”.

Pada Konferensi tersebut, dengan disaksikan oleh PM Nguyen Xuan Phuc, Propinsi Ben Tre telah menandatangani Notulen dan berkomitmen melakukan investasi, memberikan surat pengakuan tentang haluan investasi senilai sebanyak 45.000 miliar VND. 

Komentar

Yang lain