Polandia, Lituania dan Ukraina membentuk unit penjaga perdamaian bersama.

(VOVworld) - Pada Kamis (18 September), seorang juru bicara Kementerian Pertahanan Polandia memberitahukan bahwa negara ini akan membentuk brigade bersama dengan Lituania dan Ukraina yang markasnya komando di kota Lublin, Polandia Timur. Tujuan pembentukan brigade ini ialah menciptakan satu unit yang bisa ikut serta pada aktivitas-aktivias penjagaan perdamaian, bersamaan itu menciptakan dasar untuk membentuk satu unit taktis dari Organisasi NATO kalau  diperlukan. 



Polandia, Lituania dan Ukraina membentuk unit penjaga perdamaian bersama. - ảnh 1
Tentara Lituania 
(Foto: thegioi.baotintuc.vn)

Polandia adalah salah satu diantara sedikit negara Eropa yang mendorong cepat proses modernisasi tentara dan mempertahankan  jatah pertahanan tanpa memperdulikan krisis ekonomi. Sekarang, menurut ketentuan Undang-Undang Polandia, jatah pertahanan  dipertahankan pada tarap 1,95% GDP yang sama dengan kira-kira 32 miliar Zloty ( kira-kira 9,83 miliar dólar Amerika Serikat)  pada tahun 2014. Selain itu, Pemerintah negara ini juga telah mengesahkan satu rencana modernisasi tentara sebanyak 140 miliar Zloty (kira-kira 43 miliar dólar Amerika Serikat) dalam masa 10 tahun mendatang. /. 

Komentar

Yang lain